PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MONITORING KEUANGAN DESA (STUDI KASUS: DESA BATUSARI KECAMATAN DAWUAN KABUPATEN SUBANG)
Keywords:
Sistem Informasi, Monitoring Keuangan DesaAbstract
UU Nomor 6 Tahun 2014 beserta peraturan pelaksanaanya telah mengamanatkan pemerintah desa untuk lebih mandiri dalam mengelola pemerintahan dan berbagai sumber daya alam yang dimiliki, termasuk di dalamnya pengelolaan keuangan dan kekayaan milik desa. Pengelolaan Keuangan Desa sangat menentukan terhadap berjalannya proses pembangunan menuju desa yang mandiri dan berkeadilan. Berdasarkan masukan dari beberapa aparat desa, aplikasi yang ada saat ini sudah cukup baik tetapi perlu ada penyempurnaan terutama yang terkait dengan proses monitoring terhadap realisasi anggaran. Dari permasalahan tersebut, penulis mencoba untuk membuat penelitian terkait pengembangan Aplikasi Monitoring Keuangan Desa dengan studi kasus di Desa Batusari Kecamatan Dauwan Kabupaten Subang. Untuk mendapatkan gambaran terkait dengan kebutuhan sistem yang akan dikembangkan penulis melakukan interview dengan pihak Desa dan hasilnya direpresentasikan dalam Functional Requirement dan diagram Use Case. Hasil dari Analisa kemudian dilakukan proses perancangan yang meliputi perancangan database, antarmuka, dan perancangan class. Prototype aplikasi disiapkan menggunakan Bahasa pemograman PHP dengan Framework Code Igniter dan DBMS MySQL.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Engel Christian Tomasowa, Syarif Hidayat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.