Pengembangan Sistem Informasi Penanganan Bencana Alam

Authors

  • Syarif Hidayat
  • Merisa Adam Rianti

Keywords:

Sistem Informasi Penangan Bencana Alam

Abstract

Bencana alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau serangkaian peristiwa yang disebabkan oleh alam antara lain berupa gempa bumi, tsunami, gunung meletus, banjir, kekeringan, angin topan, dan tanah longsor. Mengingat bencana alam ini perlu penanganan yang cepat maka diperlukan adanya sistem pelaporan kejadian bencana, untuk ditindak lanjuti oleh pihak terkai seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Untuk mengembangkan Sistem Informasi Penanganan Bencana Alam, penulis telah bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Subang untuk melakukan inventarisasi kebutuhan dari sistem yang akan dikembangkan.

Metoda yang digunakan dalam pengembangan sistem ini adalah metoda Rational Unified Process (RUP) sedangkan dalam pembuatan modelingnya menggunakan UML dan Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dengan Frame work CII.

 

Downloads

Published

2024-01-19

Issue

Section

Articles