Analisis Rangka Penyiang Gulma Menggunakan Metoda Elemen Hingga

Authors

  • Kasda Kasda
  • Bayu Albayan

Keywords:

Penyiang, Gulma, Rangka, Tegangan Von Misses

Abstract

Penyiang adalah alat bantu petani dalam proses produksi bercocok tanam padi yang digunakan untuk membersihkan gulma di area pesawahan. Sebagaimana umumnya alat bantu pertanian, penyiang gulma memiliki kontruksi mirip mesin tractor, sehingga beban akibat komponen yang lain sebagian besar di tempelkan dibagian rangka. Oleh karena itu rangka harus memiliki konstruksi yang kokoh agar penyiang dapat berfungsi dengan baik. Simulasi elemen hingga menggunakan software Ansys Workbench 15.0 dilakukan guna merancang dan menganalisis model serta kekuatan dari konstruksi rangka. Dengan beban total pada rangka sebesar 467 N yang dirempatkan terdistribusi merata disekitar lengan rangka, maka hasil simulasi analisis metode elemen hingga memperlihatkan tegangan maksimum Von Misses sebesar 96.18 MPa yang terletak disekitar percabangan lengan rangka bagian atas . Tegangan maksimum ini lebih kecil dibandingkan dengan kekuatan luluh material sebesar 366 MPa. Safety factor yang terdistribusi diseluruh kontruksi rangka memiliki nilai paling kecil sekitar 2,6. Sementara itu defleksi masksmium sebesar 7,54 mm terjadi pada bagian pegangan rangka dengan tegangan rata rata sebesar 18 MPa. Dengan demikian berdasarkan analisis simulasi metoda elemen hingga, rangka penyiang gulma dapat dinyatakan dalam kondisi aman.

Downloads

Published

27-12-2018

How to Cite

Kasda, K., & Albayan, B. (2018). Analisis Rangka Penyiang Gulma Menggunakan Metoda Elemen Hingga. MESA (Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Arsitektur), 3(1), 17–22. Retrieved from http://ejournal.unsub.ac.id/index.php/FTK/article/view/376

Most read articles by the same author(s)