@article{Awaludin_2019, title={GAYA KOMUNIKASI POLITIK BUPATI SUBANG STUDI FENOMENOLOGI GAYA KOMUNIKASI POLITIK BUPATI SUBANG HJ. IMAS ARYUMNINGSIH, SE}, volume={4}, url={https://ejournal.unsub.ac.id/index.php/FIKOM/article/view/504}, abstractNote={<p>Gaya Komunikasi melekat pada masing – masing individu, penelitian ini bertujuan untuk membedah gaya komunikasi politik Bupati Subang Hj. Imas Arymningsih dalam menjalankan pemerintahannya.Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan fenomenologi dengan paradigma interpretif. Oleh sebab itu dalam metode fenomenologi tidak berusaha mencari pembenaran dari informan apakah yang dilakukannya tersebut benar atau salah, tetapi berusaha “mereduksi” kesadaran informan dalam mengungkap pemahaman mengenai gaya komunikasi informan. Pendekatan fenomenologi digunakan dalam penelitian ini berdasarkan pada pemahaman bahwa dunia realitas adalah ciptaan individu.  Berdasarkan hasil penilitian di atas dapat disimpulkan bahwa Hj. Imas Aryumningsih, SE adalah sosok pemimpin yang tegas, memiliki jiwa kepemimpinan sehingga bisa mengayomi  bawahan,  menjalin komunikasi yang baik dengan Mitra Kerja. Kemudian gaya komunikasi yang dimiliki oleh Hj. Imas Aryumningsih, SE diantara lain adalah gaya komunikasi terbuka (open), gaya komunikasi kooperatif, gaya langsung dan gaya tegas. Sedangkan dalam perannya sebagai pemimpin, beliau merupakan sosok pemimpin partisipatif, direktif dan instruktif perpaduan semuanya membuat Hj. Imas Aryumningsih,SE lebih luwes dalam memimpin. Kemudian motif yang muncul yakni pengabdian untuk Kabupaten Subang dan akan kembali mencalonkan bupati pada periode berikutnya.</p>}, number={1}, journal={OMNICOM: Jurnal Ilmu Komunikasi}, author={Awaludin, Asep}, year={2019}, month={Sep.}, pages={27–35} }