Sistem Informasi Pendukung Keputusan Penerimaan Guru Dengan Metode Simple additive weighting (SAW) Studi Kasus: SMPN 2 Pamanukan

Authors

  • Panca Akbar Maulana
  • Rakhmayudhi

Keywords:

Sistem Pendukung Keputusan, Penerimaan Guru, Simple Additive Weighting (SAW)

Abstract

Sistem pendukung keputusan adalah informasi interaktif system yang menyediakan informasi, pemodelan dan memanipulasi data. Aplikasi system pendukung keputusan yang dibuat adalah “Sistem Informasi Pendukung Keputusan Penerimaan Guru Dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW)”. Keputusan aplikasi system pendukung dimaksudkan untuk membantu sekolah untuk mengambil keputusan tentang penerimaan guru baru.

Penerimaan guru baru adalah hal yang penting bagi lembaga pendidikan untuk memperoleh calon guru baru. Pada Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Pamanukan, proses penerimaan guru baru masih belum dilakukan secara professional. Hal ini terjadi karena tidak ada metode standar yang systematis untuk menilai kelayakan calon guru baru. Dengan adanya aplikasi system pendukung keputusan dalam penerimaan guru menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) ini tentu dapat menentukan nilai bobot dalam setiap atribut, kemudian dilanjutkan dengan proses perankingan yang akan menyeleksi alternatif terbaik dari sejumlah alternatif, dalam hal ini alternatif yang dimaksud adalah yang berhak diterima sebagai guru baru berdasarkan kriteria-kriteria tertentu.

Hasil dari penilitian ini adalah sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk mempermudah dan mempercepat proses penyeleksian guru baru dan membantu kepala sekolah dalam pengambilan keputusan untuk menentukan guru baru di Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Pamanukan.

Downloads

Published

2024-07-23

Issue

Section

Articles