PENERAPAN KLASIFIKASI STATUS PEGAWAI MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES DI RSU H. SYAIFUL ANWAR

Authors

  • Rino Gupitha

Keywords:

Klasifikasi Naïve Bayes, rumah sakit, SDM, PHP, MySQL

Abstract

Klasifikasi Status Pegawai Berdasarkan Parameter Numerik Dengan Metode Naïve Bayes Di RSU H. Syaiful Anwar. Rumah Sakit Umum Syaiful Anwar adalah rumah sakit umum yang baru diresmikan akhir januari 2016. Rumah Sakit Umum ini memiliki bermacam departemen dari yang sifatnya medis maupun non-medis. Salah satu departemen non-medis di sini adalah departemen SDM (Sumber Daya Manusia). SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas akan mempengaruhi instansi atau perusahaan dalam mencapai tujuan instansi atau perusahaan itu. Klasifikasi status pegawai yang tepat akan menentukan posisi karyawan di suatu institusi atau perusahaan. Naïve Bayes Classification merupakan salah satu algoritma klasifikasi yang sangat efektif dan efisien. Algoritma ini bertujuan untuk melakukan klasifikasi data pada kelas tertentu, bekerja berdasarkan teori peluang/probabilitas. Dalam penerapannya parameter yang digunakan adalah parameter numerik, yaitu level pendidikan, pengalaman kerja, dan gaji pokok. Adapun aplikasi yang digunakan untuk menerapkan klasifikasi ini dibangun dengan menggunakan platform PHP dan MySQL.

Downloads

Published

2019-03-14

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)